Minggu, 26 Agustus 2018

Buku Kelas 2 Tema 5 Pengalamanku Kurikulum 2013 Tahun 2018

Agustus 26, 2018
File buku yang Admin bagikan pada kesempatan tulisan artikel ini yaitu untuk kegiatan pembelajaran pada tahun pelajaran baru 2018-2019 untuk Kelas 2 jenjang SD/MI yang mana file Pdf ini merupakan file Buku Tematik untuk Guru dan Siswa pada Tema 5 dengan Judul Pengalamanku hasil dari revisi di tahun 2017 yang merupakan buku yang akan di gunakan untuk kegiatan pembelajaran pada Tahun 2018.

Bagi Anda yang mengampu pada Kelas II dan pada saat ini sedang mempersiapkan sumber belajar untuk semester 1 ganjil dan 2 genap, Anda dapat download pada link dibawah ini untuk semua tema yang terdiri dari 8 Tema dalam 1 tahun pelajaran. Berikut Link file lengkapnya yang telah Admin sediakan untuk membantu Anda dalam memiliki Buku Pelajaran untuk Guru dan Siswa K13.

Kurikulum 2013 adalah kurikulum berbasis kompetensi. Di dalamnya dirumuskan secara terpadu kompetensi sikap, pengetahuan, dan keterampilan yang harus dikuasai peserta didik. Juga dirumuskan proses pembelajaran dan penilaian yang diperlukan untuk memastikan ketercapaian kompetensi yang diinginkan tersebut. Buku yang ditulis dengan mengacu pada kurikulum ini harusnya dirancang dengan menggunakan proses pembelajaran yang sesuai untuk mencapai kompetensi yang sesuai dan diukur dengan proses penilaian yang sesuai. Buku Seri Pembelajaran Tematik Terpadu untuk Siswa Kelas II SD/MI ini ditulis sebagai jalan tengah diantara keinginan-keinginan tersebut. Bukannya tanpa buku, melainkan ada buku yang memuat materi minimal berisi kegiatan-kegiatan yang harus dilakukan peserta didik Kelas II SD/MI untuk mencapai kompetensi yang diharapkan. Pendekatan pembelajaran tematik terpadu dipilih dengan beberapa alasan. Pertama, peserta didik Kelas II SD/MI, yang sesuai perkembangannya lebih mudah memahami pengetahuan faktual, diajak melalui tema-tema mengikuti proses pembelajaran transdisipliner dimana kompetensi yang diajarkan dikaitkan dengan konteks peserta didik dan lingkungannyanya. Kedua, melalui pendekatan terpadu, pembelajaran multidisiliner-interdisipliner diwujudkan agar tumpang tindih antar materi pembelajaran yang selama ini terjadi dapat dihindari demi tercapainya efisensi materi pembelajaran dan efektivitas penyerapannya oleh peserta didik. Sebagaimana lazimnya sebuah buku teks pelajaran yang mengacu pada kurikulum berbasis kompetensi, buku ini memuat rencana pembelajaran berbasis aktivitas. Di dalamnya dirancang urutan pembelajaran yang dinyatakan dalam kegiatan-kegiatan yang harus dilakukan peserta didik.

Buku Tema 5 Pengalamanku ini menjabarkan usaha minimal yang harus dilakukan peserta didik untuk mencapai kompetensi yang diharapkan. Sesuai dengan pendekatan yang digunakan dalam Kurikulum 2013, peserta didik diajak menjadi berani untuk mencari sumber belajar lain yang tersedia dan terbentang luas di sekitarnya. Peran guru dalam meningkatkan dan menyesuaikan daya serap peserta didik dengan ketersediaan kegiatan pada buku ini sangat penting. Guru dapat memperkayanya dengan kreasi dalam bentuk kegiatan-kegiatan lain yang sesuai dan relevan yang bersumber dari lingkungan sosial dan alam.
Buku Kelas 2 Tema 5 Pengalamanku Kurikulum 2013 Tahun 2018

Link Unduhan Buku Tematik Kelas 2 Pengalamanku
Buku Guru Tematik Kelas 2, Tema 5 Pengalamanku, Link
Buku Siswa Tematik Kelas 2, Tema 5 Pengalamanku, Link
Baca Juga : Buku Tema Lainnya Kelas 2 Kurikulum 2013 Tahun 2018 
Itulah kiranya yang dapat Admin bagikan pada kesempatan artikel ini mengenai Buku Guru dan Siswa untuk Kelas II jenjang SD/MI, semoga buku K13 ini dapat bermanfaat dalam kegiatan pembelajaran yang Bapak dan Ibu akan laksanakan.

Thanks for reading Buku Kelas 2 Tema 5 Pengalamanku Kurikulum 2013 Tahun 2018

Related Posts

Your Comments

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Labels

Labels

Labels

Copyright © Arsip Pembelajaran. All rights reserved. Template by CB Blogger