Sesuai dengan judul artikel ini ini, soal yang akan Admin bagikan yaitu untuk Kegiatan PTS atau UTS. Sebutan Penilaian Tengah semester (Kurikulum 2013) semester Ulangan Tengah Semester (KTSP) untuk saat ini Bapak dan Ibu beserta siswa harus menyebutnya PTS. Dalam kegiatan tersebut tentunya Bapak dan Ibu harus membuat soal sesuai dengan mapel yang diampu. Pembuatan soal harus sesuai dengan materi pelajaran yang telah Bapak dan Ibu laksanakan dalam kegiatan belajar mengajar.
Admin membagikan soal IPA ini di tahun 2018 hanyalah sebagai contoh atau referensi bagi Anda yang sedang mencari dan membutuhkan soal PTS UTS untuk Kelas 9 untuk kegiatan di semester 1 ganjil / gasal. Selengkapnya mengenai soal tersebut, dapat Bapak dan Ibu download pada link berikut ini.
Mari kita simak sekilas gambaran dari soal PTS/UTS untuk Kelas 9 pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam tersebut :
Pilihlah satu jawaban yang paling tepat!
1. Fungsi sistem ekskresi pada manusia adalah ….
a. mengeluarkan sisa-sisa metabolisme yang sudah tidak digunakan lagi
b. mengeluarkan sisa-sisa metabolisme yang masih dibutuhkan oleh tubuh
c. mengeluarkan zat sisa yang masih dapat dipergunakan lagi
d. mengeluarkan feses dari sisa pencernaan
Jawab: a
2. Perhatikan gambar berikut!
Bagian yang berfungsi untuk menyalurkan urine keluar tubuh ditunjukkan oleh nomor….
a. 1
b. 2
c. 3
d. 4
Jawab: d
3. Perhatikan gambar berikut!
Bagian yang ditunjuk huruf X berfungsi sebagai ….
a. menyaring darah
b. menampung urin sementara
c. mengeluarkan urin dari dalam tubuh
d. mengumpulkan urin sebelum dikeluarkan
Jawab : a
4. Perhatikan gambar berikut!
Bagian kulit yang berfungsi mengeluarkan keringat ditunjukkan oleh nomor….
a. 1
b. 2
c. 3
d. 4
Jawab: c
5. Perhatikan tabel berikut!
Organ ekskresi Zat yang dikeluarkan
1. Ginjal
2. Paru-paru
3. Hati
4. Kulit
A. Karbon dioksida
B. Empedu
C. Urin
D. Keringat
Pasangan yang sesuai antara organ ekskresi dan zat yang dikeluarkan adalah ….
a. 1 dan A
b. 2 dan B
c. 3 dan C
d. 4 dan D
Jawab : d
6. Gangguan pada ginjal yang disebabkan karena pengendapan garam kalsium di dalam rongga
ginjal, saluran ginjal, atau kandung kemih disebut ….
a. Gagal ginjal
b. Nefritis
c. Glukosuria
d. Batu ginjal
Jawab: d
7. Hepatitis adalah radang hati yang disebabkan oleh ….
a. Pola makan
b. Bakteri
c. Virus
d. Gen
Jawab : c
8. Perhatikan data organ reproduksi berikut!
1) Testis
2) Ovarium
3) Tuba fallopi
4) Epididimis
5) Vas deferens
6) Uterus
7) Uretra
Organ reproduksi pada laki-laki ditunjukkan oleh nomor….
a. 1, 2, 3, dan 4
b. 2, 3, 4, dan 5
c. 4, 5, 6, dan 7
d. 1, 4, 5, dan 7
Jawab : d
LINK DOWNLOAD SOAL PTS/UTS:
Soal UTS IPA Kelas 9 SMP/MTs Semester 1 UNDUH
Baca juga : Soal PTS Kelas 9 Mata Pelajaran Kurikulum 2013 Lainnya Lengkap terbaru
Soal PTS/UTS Kelas IX IPA Semester I SMP MTs Semua Mata Pelajaran
Adanya soal ini Admin harapkan dapat membantu Bapak dan Ibu dalam persiapan kegiatan UTS/PTS yang sebentar lagi akan di laksanakan untuk tahun pelajaran 2018-2019. Demikian yang dapat Admin sampaikan, semoga soal ini dapat memberikan manfaat dalam kegiatan pembelajaran K13 yang Anda laksanakan. Catatan : Silakan simak terlebih dahulu gambaran dari soal IPA tersebut, sebelum Bapak dan Ibu mendownload file lengkapnya
Thanks for reading Soal PTS UTS IPA Kelas 9 Semester 1 K13 Tahun 2018
Tidak ada komentar:
Posting Komentar